Kapolsek Saparua Tatap Muka Bersama Camat, Raja dan Pj. KPN se-Kecamatan Saparua Timur

  • Whatsapp
banner 468x60

Saparua, MG.com, – Untuk menjaga Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat ( Sitkamtibmas) di wilayah hukum Polsek Saparua Polresta Pulau Ambon dan Pulau Pulau Lease tetap kondusif, Kapolsek Saparua AKP. Semmy Leimena mengambil langkah terobosan kreatif melaksanakan kegiatan tatap muka bersama Camat Saparua Timur, H. Pattisahussiwa, S.Sos, Para Raja dan dan juga para Pejabat Kepala Pemerintahan Negeri (KPN) se-Kecamatan Saparua Timur Kabupaten Maluku Tengah Kamis (6/6/2024).

Kegiatan tatap muka yang dilaksanakan di ruang kerja Camat Saparua Timur ini merupakan kegiatan perdana yang di lakukan Kapolsek Saparua di Kecamatan Saparua Timur sejak dirinya bertugas kurang lebih tiga pekan di pulau bersejarah ini.

Camat Saparua Timur, H. Pattisahussiwa, S.Sos dalam membuka pertemuan tersebut mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas bagi Kapolsek Saparua, AKP. Semmy Leimena dan Kapolsubsektor Saparua Timur, Ipda.M.Ledoangin yang juga baru sehari bertugas di Subsektor Saparua Timur.

Patttisahusiwa sangat mengapresiasi kedua perwira menengah ini karena telah menyempatkan diri untuk hadir dan bersilaturahmi dengan kami pimpinan kecamatan dan para pimpinan Kepala Pemerintahan Negeri di Kecamatan Saparua Timur.

“Sebagai kepala wilayah di Kecamatan Saparua Timur, saya mengharapkan semoga kehadiran Kapolsek Saparua yang baru ini dan Kapolsubsektor Saparua Timur dapat menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan semua unsur yang ada di Saparua Timur khususnya dengan para Kepala Pemerintahan Negeri, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda, ” pinta Pattisahussiwa.

Kapolsek Saparua AKP. Semmy Leimena dalam penyampaiannya mengatakan pertemuan perdana ini selain untuk memperkenalkan diri sebagai Kapolsek Saparua yang baru selain itu juga kita harus saling mengenal untuk mempermudah dan kelancaran koordinasi dalam pelaksanaan tugas guna mendukung kebijakan kebijakan pimpinan dan program program pemerintah.

Sebagai Kapolsek yang baru bertugas di wilayah hukum Kecamatan Saparua dan Saparua Timur, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Camat Saparua Timur yang sudah bersedia memfasilitasi jalannya pertemuan hari ini.

“Tatap muka ini juga bermaksud untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas diwilayah kecamatan Saparua Timur tetap aman dan kondusif mengingat saat ini dalam suasana pelaksanaan tahapan Pemilihan Kepala daerah baik Gubernur dan Wakil, Bupati dan Wakil secara serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 mendatang

Untuk Itu kita semua harus sepakat untuk menjamin kelancaran Jalannya pesta demokrasi yang di laksanakan lima tahun sekali ini,” pintah Leimena.

Leimena juga berharap kepada semua perangkat negeri untuk bisa berperan aktif mengedukasi warganya khususnya untuk berperan aktif menjaga kestabilan keamanan di negeri masing demi suksesnya Pilkada serentak nanti.

Sebelum mengakhiri pertemuan tersebut sebagai Kapolsek Saparua dirinya juga secara langsung memperkenalkan Kasubsektor Saparua Timur yang baru, Ipda. M. Ledoangin, Kepada Camat Saparua Timur dan Para Kepala Pemerintahan Negeri yang ada Wilayah Kecamatan Saparua Timur. (70E)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60