Panik, Rumah di Hurnala Tulehu Dilalap Api

  • Whatsapp
banner 468x60

AMBON, MG.com – Lantaran panik Ny. Aty dan keluarga harus kehilangan rumah lantaran terbakar. Kejadian memilukan ini terjadi Rabu, (02/10/2019) pukul 21.00 wit, di Dusun Hurnala II, Desa Tulehu Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah.

Peristiwa kebakaran ini terjadi saat pemilik rumah yang sudah beberapabhari mengungsi balik ke rumah dan memasak air.
Sekitar pukul 20.50 Wit terjadi gempa bumi dan pemilik rumah panik langsung meninggalkan rumahnya tanpa mematikan kompor yang sedang menyala.
Api tertiup angin dan merembet pada dinding tumah yang terbuat dari papan, apibterus membesar sehingga membakar habis rumah beserta iainya.

Warga sekitar tidak mengetahui adanya kebakaran lantaran seluruh warga di kawasan itu mengungsi. Akibatnya tudak ada barang yang berhasil diselamatkan.
Apalagi kondisi rumah yang terbuat dari papan dan beratapkan daun rumbia, sehingga ruamh berukuran 5 x 7 m tersebut tidak tersisa.

Menyikapi peristuwa nahas tersebut, personil Polsek Salahutu turun dan langsung mengamankan TKP, serta membuat dokumentasi serta memasang police line serta mencari pemilik rumah di lokasi pengungsian. (*)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60